Soal Playback Video di Opera Debian yang Sering Bermasalah

Tulisan kali ini masih berhubungan dengan kegiatan mengoprek Antix Linux saya (gara-gara WFH). Kali ini saya agak heran karena peramban (browser) Opera tidak dapat menjalankan video di situs-situs streaming video hohohihe / bajakan daring (online).

Setelah ditelusuri, hal ini berkaitan dengan persoalan legal di mana Opera tidak memiliki hak untuk mendistribusikan berkas pustaka libffmpeg.so. Soal lisensinya bisa baca-baca di sini.

Berkas pustaka tersebut memang gratis digunakan, tapi tidak boleh dipaket dengan perangkat lunak komersil (misal Opera). Walau begitu, pengguna akhir Opera dapat menggunakan berkas tersebut dengan mengunduhnya secara terpisah.

Unduh berkas libffmpeg.so di alamat berikut:
https://github.com/iteufel/nwjs-ffmpeg-prebuilt/releases

Setelah itu, ekstrak berkas di dalamnya. Kemudian salin ke direktori:
usr/lib/x86_64-linux-gnu/opera/

atau jika distro RPM
/usr/lib64/opera/

Atur file permission (samakan dengan permission file lain di folder yang sama) untuk berkas. Buka kembali peramban Opera. Silakan ujicoba dengan membuka situs video daring.

Beberapa cara yang lain adalah menyalin berkas libffmpeg.so dari direktori chromium (jika Anda sudah menginstal Google Chrome).

Berikut ini adalah komentar dari salah seorang karyawan Opera:
opera employee

Comments

Popular posts from this blog

2021 Lalu Saya Covid

Logitech G300S Saya Rusak (2)