Perihal Huru-Hara Moderator Kaskus

momodKaskus sedang gonjang-ganjing. Kabar ini mulai menyebar di kalangan kaskuser (para anggota kaskus) yang setia mengunjungi portal forum tersebut. Penyebabnya, adanya ketidakcocokan pendapat antara moderator dengan pihak manajemen, dalam hal ini Andrew Darwis dan karyawan PT DMI. Melalui pertikaian ini akhirnya terkuak bahwa pekerjaan moderator yang sedemikian berat itu tidak mendapatkan bayaran dari Kaskus. Hal ini tentunya wajar, mengingat awalnya Kaskus sendiri berdiri sebagai portal komunitas. Tentunya para moderator yang bekerja secara sukarela karena kecintaannya pada komunitas.

Quote dari momod Superdong

  1. Momod tidak digaji dan tidak pernah mendapat gaji dari manajemen. Momod bekerja secara sukarela karna kecintaan dengan komunitas
  2. Walaupun begitu, momod mendapat tugas dan tanggung jawab. Sekali lagi hal ini karena faktor komitmen dengan point no.1. Disisi lain momod mendapatkan kekuasaan dan penghargaan.
  3. Beberapa tahun terakhir kaskus sudah kentara ke arah komersil, banyak dana masuk dari iklan, donatur, dll. Tapi hal ini bukan wilayah momod dan tidak merubah point no.1
  4. Yang digaji hanyalah manajemen kaskus (admin, marketing, investor, programmer, dll)
  5. Dengan memegang komitmen momod, admin berhak “memarahi” momod jika kurang becus menjalankan tugas
  6. Momod orientasinya murni kecintaan dengan kaskus, mimin bergeser orientasinya menjadi komersil, -walau gak terlalu nampak. Doi hanya minta agar kaskus teratur dan bersih dari bokep dan junker. Sehingga akses kaskus lebih cepat dan kredibilitas kaskus di mata pemasang iklan meningkat.

enam point diatas adalah fakta, bukan opini/dijadikan bahan debat. Sebagai bahan informasi saja bagi kaskuser. Sehingga tau bagaimana posisi momod di Kaskus

Tapi lain dulu lain sekarang. Dulu komunitas online tidak seramai sekarang. Memoderasi tidak lagi sekedar pekerjaan sampingan, seiring membengkaknya jumlah pengunjung Kaskus. Kaskus sendiri telah bergerak ke arah komersil dengan keuntungan dari iklan (saja) sebesar 300jt/bulan, belum dari yang lain-lainnya.

Tulisan-tulisan ini tidak mengarahkan kesimpulan bahwa moderator Kaskus menginginkan uang. Ada beberapa kendala mengenai kebijakan Manajemen Kaskus yang nyatanya mempersulit moderator. Hal ini pulalah yang membuat beberapa moderator memilih istirahat sejenak (memasang tag away) dan bahkan ada yang mengundurkan diri.

Contohnya, salah seorang moderator pernah memprotes manajemen mengenai maraknya iklan perjudian di Kaskus, namun respons manajemen tetap tidak peduli. Ada pula status banned user yang dilepaskan manajemen walau nyata-nyata telah melanggar rules. Ada juga kebijakan yang melarang moderator berjualan karena akan berakibat para pembeli lebih memilih moderator yang dianggap lebih kredibel ketimbang penjual biasa.

Berikut ini kutipan perihal pernyataan pengunduran diri mereka (moderator) dari Kaskus, sebagaimana dikutip momod SuperDong.

Click here for big size

Kabar terakhir dari mod Davina, pihak manajemen akan mengadakan pertemuan dengan para moderator. Mudah-mudahan akan dicapai solusi terbaik. Dan kalau tidak, saatnya pindah komunitas atau bikin komunitas baru.

Comments

Popular posts from this blog

2021 Lalu Saya Covid

Dampak Negatif Bonus Demografi Indonesia